ROKAN HILIR – Pemerintah daerah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) sedang giat-giatnya membangun sarana dan prasarana infrastruktur sebagai bentuk merangkai daerah-daerah terisolir dan mempermudah jangkauan jarak dan waktu. Bupati Kabupaten Rokan Hilir, H.Suyatno mengharapkan doa dan dukungan masyarakat agar kabupaten Rokan Hilir semakin maju sehingga masyarakatnya tenteram, tenang dan semakin sejahtera.
“Pemda telah melaksanakan berbagai program pembangunan bidang infrastruktur , kesehatan dan pendidikan. Mari kita doakan kabupaten Rohil yang kita cintai ini menjadi kabupaten yang maju dan masyarakatnya sejahtera,”tutur Bupati Rohil, H.Suyatno disaat hari jadi kabupaten Rohil yang ke-20.
Orang nomor satu di Rohil ini menjelaskan bahwa pembangunan bidang infrastruktur menjadi pilihan logis dan strategis bagi daerah Rohil untuk meningkatkan daya saing yang baik guna menarik investasi dari dalam negeri maupun dari luar negeri. Tentunya dengan investasi akan dapat beragam manfaatnya.
“Masuknya investasi akan dapat manfaat terbukanya lapangan kerja yang besar hingga potensi pertumbuhan ekonomi,”tutur H.Suyatno beberapa waktu lalu.
Usaha promosi daerah tersebut diupayakan saat pertemuan pemerintah dengan warga Tionghoa perantauan pada rangkaian acara ritual bakar tongkang yang dilaksanakan pemerintah daerah untuk memaparkan potensi daerah agar warga Rohil di perantauan dapat ikut membangun daerah dengan berinvestasi di kampung halamannya.
Untuk pembangunan infrastruktur, Pemerintah daerah juga berusaha untuk menarik dana APBN ke daerah Rohil agar perkembangan pembangunan infrastruktur jalan di daerah Rohil menjadi bagus.
Pemerintah kabupaten Rohil dibawah pimpinan Bupati H Suyatno dan wabup Drs H.Jamiludin terus berjuang dalam meningkatkan sarana transportasi darat hingga ke pelosok desa di Rokan Hilir. Perjuangan kepemimpinan H Suyatno tercermin nyata dengan dikucurkannya Dana Alokasi Khusus (DAK) dari pusat untuk peningkatan jalan di sejumlah daerah yang ada di Rokan Hilir.
Miliaran dana APBN dan APBD Provinsi Riau mengalir ke negeri dengan julukan 1000 Kubah ini. Dana tersebut untuk pembangunan rigid infrastruktur jalan sebagai penghubung ujung tanjung – Bagansiapiapi dan penghubung dengan daerah tetangga seperti Rokan Hulu dan provinsi Sumatera Utara.
Pembangunan jalan Ujung Tanjung- Bagansiapiapi saat ini sudah selesai tahap pertama. Pada tahap ini hanya di daerah Teluk Pulau Hulu saja yang belum tuntas.
"Pembangunan jalan Ujung Tanjung - Bagansiapiapi pada tahap pertama ini, jalan yang kita lewati sekarang sudah bagus, ya....hanya di Teluk Pulau Hulu saja yang sedikit agak bergelombang,”tuturnya Suyatno.
Di katakannya pada tahun 2020 persoalan infrastruktur jalan Ujung Tanjung – Bagansiapiapi sudah kelar karena pembenahan tersebut berlanjut pada tahun 2020 dengan mendapat kucuran dana dari APBN sebagai lanjutan pembangunan jalan lintas menuju ke ibukota Kabupaten tersebut.
“Insya Allah,bapak dan ibu sekalian,ini ada kabar gembira di tahun 2020 ini kita mendapatkan dana lagi dari pusat sebesar 119 miliar rupiah untuk lanjutan pembangunan jalan Ujung Tanjung-Bagan siapiapi. Jadi tahun 2020 jalan Ujung Tanjung Bagansiapiapi tidak ada masalah lagi," katanya H.Suyatno.
Kemudian itu, pada tahun 2019 ini Pembangunan Jalan Teluk Piyai menuju Panipahan hingga keperbatasan Sumatera Utara yang diperkirakan jalan tersebut sepanjang 16,1 Kilometer dengan total anggaran diperkirakan sebesar Rp 66,438 Miliyar.
Pembangunan jalan Teluk Piyai tersebut menjadi prioritas pada tahun 2019 ini, dimana Bupati Rokan Hilir menganggap hal tersebut sangat penting untuk merangkai pesisir dan memberikan kemudahan akses bagi masyarakat Panipahan dan sekitarnya, sehingga masyarakatnya tidak lagi menggunakan Kapal laut menuju kota Bagansiapiapi. Dengan demikian dapat meningkatkan perekonomian masyarakat Panipahan dan sekitarnya.
Bupati Rohil belum lama ini juga telah meninjau pembangunan lainnya diantara pembangunan Jembatan, Sanitasi dan pengairan air bersih dikecamatan Sinaboi. Pada peninjauan itu ia didampingi kepala dinas perumahan dan kawasan pemukiman (Perkim) Zulfahmi,ST,MT yang disambut camat setempat.
Pada kesempatan itu Bupati menjelaskan beberapa titik pembangunan yang harus diperbaiki. Diantaranya infrastruktur jalan masyarakat yang sudah banyak berlubang dan sangat membahayakan bagi penguna jalan.
"Juga jembatan kayu yang sudah lapuk dimakan usia, akan kita buat beton. Ini harus segera diperbaiki agar akses jalan masyarakat ini bagus,"tuturnya.
Giatnya pemerintah daerah Rokan Hilir dalam pembangunan di bidang infrastruktur jalan dapat memperlancar akses jarak dan waktu, sesuai dengan Visi dan Misi Terwujudnya Rohil Sebagai Kawasan Industri Guna Menuju Masyarakat Madani dan Mandiri yang Sejahtera.
“Pembangunan tersebut meningkatkan daya saing untuk meningkatkan kemajuan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat,”tuturnya Suyatno. (advertorial)