Kafilah STQH Provinsi Riau Tiba di Pekanbaru, Disambut Langsung Gubernur Abdul Wahid

Rcn.com (Pekanbaru) - pSetelah berjuang selama sepuluh hari pada ajang Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadis (STQH) Nasional XXVIII Tahun 2025 di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, kafilah Provinsi Riau akhirnya tiba kembali di Pekanbaru, Minggu (19/10/2025).
Rombongan disambut hangat oleh Gubernur Riau Abdul Wahid, didampingi Ketua Umum LPTQ Provinsi Riau Zulkifli Syukur serta jajaran pengurus LPTQ di Bandar Udara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru.
Event STQH Nasional yang berlangsung sejak 9 hingga 19 Oktober 2025 tersebut resmi ditutup pada Sabtu malam (19/10) oleh Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama RI, Dr. H. Abu Rokhmad, M.Ag.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, kafilah Provinsi Riau berhasil menempati posisi kelima nasional, berada satu peringkat di bawah Jawa Timur. Prestasi ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi masyarakat Riau setelah para peserta menunjukkan kemampuan terbaiknya di berbagai cabang perlombaan.
Dalam sambutannya, Gubernur Riau menyampaikan apresiasi tinggi atas perjuangan seluruh anggota kafilah yang telah mengharumkan nama daerah di kancah nasional.
“Atas nama pemerintah dan masyarakat Riau, saya ucapkan terima kasih dan selamat kepada seluruh peserta, pelatih, dan pendamping. Kalian telah membawa semangat Al-Qur’an dan menginspirasi masyarakat untuk terus mencintai dan mengamalkan nilai- nilainya,” ujar Gubernur Abdul Wahid.
Sementara itu Ketua Umum LPTQ Provinsi Riau, Zulkifli Syukur, menyampaikan rasa syukur atas capaian tersebut.
“Alhamdulillah, capaian ini menunjukkan bahwa pembinaan tilawatil Qur’an di Riau terus berjalan dengan baik. Kami akan terus berbenah agar ke depan prestasi ini bisa lebih meningkat lagi,” ungkapnya.
Dengan kepulangan kafilah ke Bumi Lancang Kuning, semangat membumikan Al-Qur’an di Provinsi Riau diharapkan semakin kuat, menjadi energi baru dalam melahirkan generasi Qur’ani yang berprestasi di masa mendatang.
Sebagai bentuk apresiasi, Gubernur Riau menyerahkan hadiah khusus bagi para pemenang STQH Nasional Tahun 2025, sesuai janji yang telah disampaikan sebelumnya.
Adapun rinciannya, juara pertama memperoleh hadiah sebesar Rp200 juta, juara kedua sebesar Rp140 juta, dan juara ketiga sebesar Rp100 juta.
Tulis Komentar